PANDUAN CARA BUAT BLOG

Posted by Anonim On Rabu, 03 Februari 2010 1 komentar

Ternyata banyak yang belum paham cara buat blog,padahal nggak terlalu susah buat bikin blog.

Karena ada yang menanyakan, bagaimana cara buat blog? sekarang saya akan menjelaskan langkah-langkah untuk membuat blog, disini yang akan saya jelaskan adalah cara buat blog di blogspot (blogger.com)

Ok, langsung saja. Simak baik-baik langkah-langkah untuk buat blog adalah sebagai berikut :

1. Yang harus kamu siapkan dan wajib sebelum membuat atau bikin blog di blogspot (blogger) adalah memiliki email terlebih dahulu. email ini nantinya digunakan untuk mendaftar pertama kali. Tentunya anda sudah punya email kan? "masa hari gini belum punya email..."


2. Jika sudah punya email, sekarang buka alamat www.blogger.com, Jika halaman blogger sudah terbuka klik CREATE YOUR BLOG NOW



3. Kemudian akan muncul form sign up,seperti gambar di bawah ini



Cara Mengisi Form Pendaftaran :



* Email address – isilah dengan alamat email yang dimiliki, jika belum mempunyainya maka kita bisa membuatnya nanti.
* Enter a password – isi dengan password yang dikehendaki.
* Retype password – ulangani password yang diisi tadi.
* Display name – nama yang akan ditampilkan pada hasil postingan.
* Word Verification – isikan sesuai dengan huruf yang terlihat pada gambar.
* Acceptance of Term – klik pada check box yang bertuliskan I accept the Terms of Service, dengan mengklik ini berarti kamu seutju untuk mematuhi semua aturan yang tertera pad Term of Service, apa saja peraturannya ? kita dapat membacanya dengan cara mengklik pada link tersebut.

Jika semua suda diisi, lalu klik CONTINUE pada gambar panah seperti yang terlihat diatas


4. Jika semua telah di isi dengan benar, maka anda akan di bawa ke form penamaan untuk memberi nama blog anda, akan terlihat seperti berikut.



* Blog title – ini merupakan judul dari Blog kamu nantinya, kamu dapat mengisinya sesuai dengan selera. Kamu juga bisa mengubahnya nanti bila dibutuhkan.

* Blog adderss (URL) – ini akan menjadi alamat dari Blog kamu nantinya, misalnya kamu isi dengan “bloganda” maka alamat blog kamu nantinya menjadi : Http://bloganda.blogspot.com, klik pada link yang bertuliskan Check Avalability untuk memeriksa apakah alamat tersebut sudah ada yang menggunakannya.

Jika menampilkan tulisan This blog address is available, berarti alamat tersebut bisa kamu gunakan.
Jika menampilkan tulisan Sorry, this blog address is not available berarti kamu harus mengganti dan mencari nama lain untuk alamat blog, isi dengan nama lain lalu klik lagi link Check Avalability untuk memeriksa.

* Advance setup – kamu tidak perlu menghiraukan yang ini.


5. Memilih Template untuk Blog

Jika sudah menemukan alamat yang bisa digunakan, klik pada tanda panah yang bertuliskan COTINUE. Lalu kita akan dibawa menuju layar pemilihan Template. Apa itu Template ? yaitu design tampilan blog kita nantinya.


Kita dapat memilih sesuai dengan selera, kita juga dapat mengubahnya nanti bila dirasa perlu. Cek template yang anda inginkan lalu Klik pada gambar panah yang betuliskan CONTINUE jika sudah menemukan Template yang cocok untuk blog anda

6. Proses pembuatan blog anda selesai, Blog yang baru anda buat sudah bisa digunakan.


Anda bisa mulai mengisinya dengan Artikel atau biasa disebut juga Posting. Terserah mau Anda isi dengan apa.

Isi dengan catatan mengenai diri anda,tempat wisata,kuliner atau apa sajalah yang menurut anda menarik untuk di publikasikan.

Gimana, nggak susah kan buat blog?
"Ok, good luck dan selamat berkreasi" Semoga bermanfaat.



Semoga artikel PANDUAN CARA BUAT BLOG bermanfaat bagi Anda.

Jika artikel ini bermanfaat,tolong bagikan melalui:
Follow Us
Creative Commons License
Artikel di blog Permass menggunakan lisensi Creative Commons Attribution 3.0 Unported License. Diizinkan untuk mengutip atau menyebarkan sebagian atau seluruh isi blog ini, asal menyertakan link sumbernya. Support CC

+ komentar + 1 komentar

16 Agustus 2011 pukul 23.14

makasih om..
tolong bantuan dan sarannya yaaa...
hehehehe
salam satu jiwa..
^_^

Terimakasih bleck atas Komentarnya di PANDUAN CARA BUAT BLOG

Posting Komentar

Terimakasih sudah berkunjung di blog Permass, silahkan meninngalkan komentar Anda agar Saya bisa berkunjung balik ke blog Anda.

Terimakasih, Salam Blogger

?